“Seorang hamba, setiap kali ia lebih merendahkan diri kepada Allah, lebih merasa butuh kepada-Nya, dan lebih tunduk kepada-Nya, maka ia akan semakin dekat kepada-Nya, semakin mulia di sisi-Nya, dan semakin agung kedudukannya. Maka, orang yang paling bahagia di antara makhluk adalah yang paling besar penghambaan dirinya kepada Allah.”
Adapun terhadap makhluk, sebagaimana telah dikatakan:
“Butuhlah kepada siapa pun yang engkau kehendaki, niscaya engkau akan menjadi tawanan baginya.
Mintalah tolong kepada siapa pun yang engkau kehendaki, niscaya engkau akan menjadi bawahannya.
Berbuat baiklah kepada siapa pun yang engkau kehendaki, niscaya engkau akan menjadi pemimpinnya.”
📚 Majmū‘ al-Fatāwā – Ibnu Taimiyyah (1/39)