BERKURBAN SEEKOR KAMBING SENDIRIAN ATAU SEEKOR SAPI BERTUJUH ?
Pertanyaan:
Mana yang lebih utama, seseorang bersendirian dalam menyembelih kambing ketika berkurban atau berserikat dengan 7 orang menyembelih sapi atau unta?
Jawaban:
Yang lebih utama adalah seseorang bersendirian menyembelih kambing ketika berkurban, karena dua alasan
1. Tujuan atau yang dimaksudkan ketika berkurban adalah mengalirkan darah,maka orang yang bersendirian ketika berkurban,ia bertaqorub kepada Allah dengan mengalirkan darah satu hewan kurban semuanya
2. Karena Nabi Muhammad shollallaahu'alahi wa sallam beliau berkurban dengan dua domba jantan dan tidak diragukan bahwa beliau melakukan hal yang paling afdhol
( Mukhtasar ahkam udhiyah karya syaikhna Kholid Al-Juhany )
Ustadz ma'ruf Khairul musthofa